Apa yang ada dalam benak anda saat mendengar "Turkey"? Selama ini yang aku tau dari negara Turky, adalah sepak terjang nya di kancah sepakbola Eropa, lebih tepatnya aku mengenal Turki, karena Turki berjuang cukup keras untuk dapat berlaga di Euro cup.
Seperti yang kita ketahui, Euro cup hanya diperuntukkan untuk negara2 Eropa, Turki sendiri berada diantara perbatasan Eropa dan Asia. Ternyata hanya sekitar 5 persen negara Turki yang terletak di belahan benua Eropa, 95 persen lainnya berada di kawasan Asia. Suatu fakta yang cukup mencengangkan yang baru ku ketahui kemarin saat membaca salah satu majalah "Traveller", awalnya aku mengira bagian Turki yang masuk benua Eropa jauh lebih besar dari fakta tersebut, yang lebih mencengangkan lagi ternyata Turki memiliki kawasan yang sangat indah dan menakjubkan. Seketika aku langsung membayangkan untuk dapat pergi ke sana.
Cappadocia
"Waww..." Kata pertama yang terucap saat melihat foto-foto Fairy Chimneys, Cappodacia. Kota ini seakan membawaku ke dunia dongeng yang mungkin selama ini tidak pernah terbayangkan ada di dunia yang kutinggali ini. Mungkin sebagian dari anda ini sudah pernah mengetahui dan bahkan pergi ke sana, tidak ada kata terlambat untuk mengetahui indahnya dunia ini. Dapatkah anda mempercayai bahwa ada rumah seperti "Cappadocia map", underground town dibawah ini?
Benar-benar menabjubkan, disana kita juga bisa menyewa balon udara dan menikmati keindahan alam disana. Benar-benar akan menjadi sebuah petualangan yang menyenangkan dan fantastis.Apakah anda ingin pergi kesana?
Gambar-gambar diambil dari berbagai sumber yang didapatkan dari search engine google.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar